Indramayu – Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu melakukan storytelling (bercerita, mendongeng) terhadap siswa-siswi Taman Kanan-kanak (TK) Aisyiyah di ruang maca anak Disarpus Indramayu, Rabu, 27 Oktober 2021.
Kegiatan bercerita tersebut bertujuan untuk menumbuh kembangkan anak usia dini, khususnya pada minat baca dan literasi. Kegiatan bercerita ini merupakan salah satu program dari Disarpus Indramayu agar nilai-nilai literasi sudah ditanamkan sejak dini.
Kepala Bidang Perpustakaan Disarpus Indramayu, Boy Billy Prima mengatakan, kesukaan dan kecintaan anak terhadap buku harus dipupuk sejak sedini mungkin. Ia juga mengatakan, Disarpus Indramayu harus hadir untuk menumbuhkan iklim tersebut.
“Kegiatan ini harus dilakukan untuk menumbuhkan rasa kecintaan anak pada literasi (red: membaca dan menulis). Sehingga, kualitas anak semakin baik,” kata Boy kepada tjimanoek.com, Rabu, (27/10).
Boy berharap kegiatan bercerita ini dapat berkelanjutan bagi anak-anak TK. Ia menyebut, dengan kegiatan tersebut anak-anak pun dapat mengenal perpustakaan.
“Selain menumbuhkan minat bacanya. Siswa-siswi juga dapat mengenal perpustakaan, baik koleksi bukunya dan yang lainnya,” pungkas Kabid Perpustakaan Disarpus Indramayu, Boy Billy Prima.
Salah satu siswa kelompok B TK Aisyiyah, Andra (5) mengungkapkan rasa senangnya bisa bersama teman-teman melakukan kegiatan literasi di perpustakaan.
“Iya senang. Apalagi bareng temen-temen,” tutur Andra.
“Enggak ngebosenin karena ceritanya menarik. Justru pengen dateng lagi,” kata Andra saat ditanya apakah kegiatannya menarik.
(PP)















